Ketika Adam dan Hawa melakukan dosa, mereka hide from God atau hide in God? Ya, mereka hide from God. Dosa membuat kita kehilangan persekutuan dengan Allah, fellowship kita dengan Allah rusak.
Artinya dosa menghancurkan doa. Dosa menghancurkan fellowship dengan Allah. Jadi ketika Adam berdosa dia berhenti berdoa, karena doanya telah dihancurkan oleh dosa.
Hide from God (Bersembunyi dari Allah) VS hide in God (bersembunyi dalam Allah).
Ketika kita tidak mau berdoa, atau malas berdoa, atau bermain-main dalam berdoa, atau tidak merindukan doa, menghindari doa, maka berhati-hatilah, itu artinya dosa sedang mengintip apabila ia dapat menerkam dan menghacurkan kita. Itu adalah strategi iblis untuk menghancurkan hubungan dengan Tuhan Allah.
Kita boleh mengingat apa yang Tuhan Yesus katakan ketika di taman Eden. Markus 14 : 37. Setelah itu Ia datang kembali, dan mendapati ketiganya sedang tidur. Dan Ia berkata kepada Petrus: "Simon, sedang tidurkah engkau? Tidakkah engkau sanggup berjaga-jaga satu jam?
38. Berjaga-jagalah dan berdoalah, supaya kamu jangan jatuh ke dalam pencobaan; roh memang penurut, tetapi daging lemah.
Berdoa adalah berjaga-jaga di dalam Tuhan, jadi kita berjaga-jaga agar tidak jatuh dalam pencobaan mengandalkan kekuatan Tuhan. Sering kita mau berjaga-jaga mengandalkan kekuatan kita dan kita gagal, karena daging kita lemah. Tetapi teladan Yesus menjadi sesuatu yang harus kita pahami bahwa doa membuat Yesus kuat dan mengalahkan dosa, dengan doa maka keputusan yang dikehendaki Allah dapat kita ketahui/
Dengan doa kita memiliki hubungan yang baik dengan Allah, dengan doa dosa di kalahkan.
jadi Kita harus hide in God, bukan hide from God.